Sabtu, 22 Mei 2010

Bill Orang Terkaya No.2 Di Dunia

Setelah sejak lama dikenal sebagai orang terkaya di dunia, kini Bill Gates harus mengakui keunggulan Warren Buffett dan Carlos Slim Helu dalam hal membukukan kekayaan. Pemilik raksasa bisnis software Microsoft ini harus terdepak dari urutan nomor satu orang terkaya di dunia yang telah didudukinya selama tigabelas tahun. Menurut majalah Forbes, pada tahun 2007 yang lalu posisi Gates sebenarnya telah tergeser oleh Carlos Slim Helu yang sebelumnya menempati urutan ketiga orang terkaya. Dan kini pada tahun 2008 ini giliran Warren Buffett menempati ranking teratas orang terkaya di dunia ini. 

Pemilik Microsoft ini kini hanya menempati urutan ketiga orang terkaya di dunia dengan jumlah kekayaan US$ 58 milliar dollar. Sedangkan total kekayaan Warren Buffett tahun ini telah mencapai US$ 62 milliar dollar. Menurut majalah Forbes, setelah Warren Buffett, Carlos Slim Helu, CEO Telmex dari Mexico menempati urutan kedua setelahnya.

Masih menurut majalah Forbes, Warren Buffett yang menjalankan bisnis sebagai investor ini mampu melipatgandakan kekayaannya dengan luar biasa cepat. Dalam setahun ia dapat menaikkan kekayaannya US$ 10 milliar dollar, sedangkan Gates hanya mampu menaikkan US$ 2 milliar dollar kekayaannya dalam setahun. Hal ini tentu saja memukul kalah Bill Gates dalam perolehan kekayaan. 

Selain itu, masih menurut majalah Forbes, social networking yang dibuat oleh Max Zuckerberg, Facebook, rupanya telah mengantarkan pembuatnya menjadi millioner termuda di dunia. Selain itu Max Zuckerberg juga tercatat sebagai pengusaha muda pertama dalam sejarah yang menjadi millioner atas usahanya sendiri, bukan atas usaha orang lain ataupun harta warisan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar